DaerahPendidikanUtama

Hari Pertama PTMT Kota Serang, SDN Gowok Berikan Pemulihan Psikologis

SERANG, jejakbanten.com – Sekolah Dasar Negeri (SDN) Gowok Kecamatan Curug, Kota Serang berikan pelayanan psikologis di hari pertama Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT).

Kepala SDN Gowok, Encun Sunardi, menyampaikan di hari pertama PTMT sekolah terlebih dahulu memberikan pelayanan psikologis kepada siswa.

“Hari pertama tidak langsung belajar, melainkan kami berikan pelayanan psikologis, tujuannya agar menumbuhkan semangat belajar siswa kembali,” ucapnya kepada wartawan, Senin (13/9/2021).

Pada saat pelaksanaan PTMT, kata Encun, sekolah juga menerapkan protokol kesehatan (Prokes) dengan ketat, dibuktikan ketika siswa datang ke sekolah dilakukan pengecekan suhu tubuh dan dilanjutkan memakai hand sanitizer.

“Pengecekan suhu dan pemakaian alat-alat Prokes lainnya diwajibkan bagi siswa yang mengikuti PTMT,” imbuhnya.

Lanjut Ia, untuk lama pembelajaran sekitar satu jam dengan jumlah siswa 50 persen setiap kelasnya. “Kami buat dua shift, pertama dari pukul delapan sampai pukul sembilan dan dilanjut shift kedua dari pukul sembilan hingga pukul sepuluh,” paparnya.

Salah satu Siswa SDN Gowok, Reyhan Asidqie, mengungkapkan dirinya senang bisa datang ke sekolah dan belajar kembali.”senang bisa ketemu teman-teman dan dewan guru,” ungkapnya.

Ia juga mengakui lupa dimana ruang kelasnya, karena hampir dua tahun tidak belajar di sekolah.

“Lupa sama ruang kelas, sudah lama tidak belajar di sekolah,” jelasnya.

Terakhir, Reyhan, mengatakan dirinya lebih senang belajar di sekolah ketimbang di rumah dengan berbagai alasan. “Lebih senang belajar di sekolah bisa ketemu teman-teman dan belajarnya juga lebih mudah,” tutupnya. (fj/yd/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *