Hasil Tes Swab 83 Pegawai Bank di Kota Serang Positif Covid-19
SERANG, jejakbanten.com – Hasil pemeriksaan sampel swab Covid-19 dari Dinas Kesehatan Provinsi Banten, menyatakan bahwa 83 pegawai salah satu bank di Kota Serang positif Covid-19.
Hal tersebut berdasarkan hasil UPTD Laboratorium Dinkes Banten nomor 09/1781/Kes.Labkes/2020 terkait hasil laporan pemeriksaan Covid-19 tanggal 11 November. Informasi ini diperkuat dengan surat pemberitahuan dari Wali Kota Serang Nomor 800/937/ Diskominfo/2020 tanggal 12 November 2020.
Juru Bicara Satuan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Serang Hari W Pamungkas membenarkan informasi tersebut, saat dikonfirmasi awak media usai acara Hari Kesehatan Nasional ke-56, di Stadion Maulana Yusuf, Ciceri, Jumat (13/11/2020).
“Perlu saya informasikan, saya koreksi itu bukan surat edaran, tetapi surat pemberitahuan kepada pimpinan salah satu perbankkan Kota Serang,” katanya.
Ia mengatakan untuk hasil tes swab massal kepada seluruh pegawai tersebut baik teller, satpam, OB dan driver total mencapai 83 orang positif Covid-19. Ia menyebut angka 83 merupakan jumlah yang sangat tinggi, untuk klaster perkantoran dan pertama terjadi di Kota Serang.
Lanjutnya Tim Satgas mengambil langkah untuk melakukan penutupan sementara untuk pelayanan dari bank tersebut, mulai dari tanggal 12-16 November 2020. Hal ini merupakan langkah strategis yang diambil gugus tugas, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan melakukan penutupan.
“Karena pada saat penutupan itu akan dilakukan proses tracking (pelacakan), trasing (penyidikan) dan penyemprotan disinfektan di area bersangkutan,” jelasnya.
Pria yang akrab disapa Hari itu mengklaim ditutupnya pelayanan bank tersebut dari tanggal 12-16 November 2020 dirasa sudah cukup, sebab standar inkubasi sekitar 14 hari terhitung dari mulai testing pada 5 November 2020 lalu. (ayg/jb)