OlahragaUtama

Pasca Rehat Selama Sepekan, Pendekar Kembali Gelar Latihan

KELAPA DUA,jejakbanten.com – Usai menjalani libur satu pekan pasca penundaan kembali kompetisi Shopee Liga I Indonesia, tim Persita Tangerang kembali menjalani latihan bersama.

Itu terlihat jelas di Stadion Sport Centre, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Kamis (8/10/2020). Lapangan di sana sudah mulai dipakai skuat Pendekar Cisadane berlatih.

Hanya saja, tidak seluruh penggawa hadir. Seperti halnya Sirvi Arvani, M. Toha, dan Hamka Hamzah yanag baru bergabung kembali di Senin (12/10/2020). Begitu juga Pelatih Kepala Widodo C. Putro yang belum bergabung.

Sebelum berlatih, seluruh pemain Si Ungu terlebih dahulu menjalani proses rapid test yang dipimpin langsung oleh dokter tim, Agung Santosa.

Rapid test memang dilakukan, dengan rangkaian protokol kesehatan di tim La Viola yang diterapkan sejak akhir Agustus lalu, di mana setelah tim kembali berkumpul dan berlatih setelah libur panjang di masa pandemi.

“Banyak pemain yang baru pulang dari kampung halaman masing-masing. Dan sisanya menghabiskan masa liburan di area Jabodetabek. Jadi, kami rasa perlu untuk mengecek kondisi imunitas seluruh anggota tim untuk memastikan semua dalam kondisi yang prima dan siap untuk kembali berkumpul untuk latihan,” tuturnya.

“Kami juga melakukan pengecekan tekanan darah dan kadar saturasi oksigen sebagai bagian dari protokol kesehatan di Persita yang kami lakukan setiap hari saat sebelum latihan,” bebernya.

Terkait menu latihan perdana usai libur sepekan, Asisten Pelatih Persita, Francis Wewengkang menyebut bahwa fokus utama latihan hari ini adalah gymnastic.

“Tadi kami berlatih gym setengah lapangan. Tidak terlalu berat juga. Karena masih dalam proses adaptasi kondisi pemain setelah libur seminggu. Syukur karena seluruh pemain yang hadir di latihan hari ini semua dalam kondisi sehat dan stabil juga secara fisik. Kemungkinan dalam minggu sekarang, fokus program latihan memang masih dalam rangka mengembalikan kondisi pemain. Minggu depan baru kami masuk ke taktikal,” ungkapnya.(ar/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *