DaerahUtama

Pastikan Protokol Kesehatan Corona, Wakil Walikota Serang Sidak Beberapa OPD

SERANG,jejakbanten.com – Jelang penerapan tatanan hidup baru atau new normal, Wakil Walikota Serang Subadri Ushuludin melakukan sidak dadakan pada Senin (8/6/2020).

Inspeksi dilakukan ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) serta Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Serang.

“Saya ingin silaturahmi saja, sambil mengecek kesiapan DPK dan Disdukcapil seperti apa menghadapi new normal. Kalau kemarin-kemarin, kan pelayanan sempat ditutup,” papar Subadi kepada awak media.

Ia menjelaskan, dalam penerapan new normal, semua pelayanan pada OPD kembali dibuka. Hanya saja, ada beberapa pembatasan untuk menerapkan protokoler kesehatan virus corona atau Covid-19.

“Sekarang ini kita cek dulu ruang layanannya, persiapan fisiknya seperti apa, agar nanti ketika new normal sudah bisa memberikan pelayanan yang optimal,” tuturnya.

“Alhamdulillah baik DPK dan Disdukcapil sudah banyak kemajuan, mudah-mudahan bisa lebih baik lagi untuk mensukseskan new normal,” harapnya.(ar/jb)

One thought on “Pastikan Protokol Kesehatan Corona, Wakil Walikota Serang Sidak Beberapa OPD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *