DaerahUtama

Pedagang Pasar Padarincang Segera Direlokasi

SERANG,jejakbanten.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang dalam waktu dekat akan merelokasi para pedangan yang ada di Pasar Padarincang ke lokasi yang tidak jauh dari saat ini namun memiliki lahan yang mumpuni. Hal ini disampaikan Kepala Seksi (Kasi) Saran dan Prasarana Pasar Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) setempat, Titi Purwitasari.

 “Insya Allah pada 1 Juli mendatang akan pindah. Sekarang tahapan-tahapannya sedang dipersiapkan. Termasuk pada 2 Juni nanti, kita akan melakukan survei bersama Dinas PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) untuk melihat beberapa item yang perlu dilakukan perbaikan,” ujar Titi, Minggu (30/5/2021).

Ia mengungkapkan, kini pihaknya telah melakukan pendekatan kepada para pedagang dengan melakukan pertemuan bersama Forum Pedagang Pasar Padarincang. “Pada prinsipnya pedagang sudah siap. Tanggal 3 Juni kita akan sosialisasi kepada Muspika setempat,” ucapnya.

Selanjutnya, pada Jumat (4/6/2021) pihak Diskoperindag Kabupaten Serang akan melakukan verifikasi data kesesuaian pemilik Surat Keterangan Pedagang (SKP) karena perpindahan pasar dikhususkan untuk para pedagang yang lama.

“Untuk pedagang kiosnya ada 170 dan pedagang losnya ada 190,” tuturnya.

Namun selain pedagang yang sudah memiliki SKP, kata dia, banyak tumbuh pedagang baru terutama Pedagang Kaki Lima (PKL). Diduga setelah mendapat informasi akan adanya relokasi pasar tersebut.

“Laporan dari petugas pasar ada sekitar 75 pedagang baru atau pedagang tambahan. Kita suruh masuk saja dulu nanti kita carikan tempat untuk mereka. Untuk pengundian kunci kios dan pengundian los direncanakan 15 dan 16 Juni,” tuturnya.(ar/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *