OlahragaUtama

Pekan Pertama Liga 1, 6 Klub Raih Poin Sempurna

SERANG, jejakbanten.com – Kompetisi sepakbola kasta tertinggi di Indonesia akhirnya kembali bergulir sejak Jumat (27/8/2021) lalu. Dari hasil pekan pertama Liga 1, sebanyak enam klub berhasil meraih poin sempurna.

Keenam klub tersebut yakni, Borneo FC, Bhayangkara FC, Persita Tangerang, Bali United, PSIS, dan Persib Bandung.

Borneo FC berhasil menaklukan Persebaya Surabaya dengan skor meyakinkan 3-1. Bhayangkara FC menang tipis 2-1 atas Persiraja Banda Aceh. Persita menang 2-1 atas Persipura Jayapura. Bali United berhasil menang 2-1 atas Persik Kediri. PSIS menang 1-0 ketika menjamu Persela Lamongan. Dan terakhir, Persib Bandung pun menang tipis atas Barito Putera 1-0.

Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro mengaku senang atas apa yang dilakukan pemain asuhannya saat meraih kemenangan 2-1.

“Alhamdulillah kita bisa memenangkan pertandingan. Atas kerja keras kita semua pemain dan semua yang terlibat di dalam Persita. Dan tentunya fans Persita di manapun berada, terima kasih doanya. Ya, memang pertandingan pertama ini sangat berat,” ungkap WCP. (jb/bs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *