OlahragaUtama

Perserang Mulai Fokus Benahi Fisik Pemain

SERANG,jejakkbanten.com – Jelang kompetisi Liga 2 Indonesia, Perserang Serang akan fokus membenahi fisik para pemain. Ini mencuat usai melihat hasil latihan perdana yang dilakukan Laskar Singandaru di Stadion Heroik, Grup I Kopassus, Kota Serang pada Rabu (2/6/2021).

Pelatih Perserang, Putut Wijanarko mengatakan, fisik Idang Novriza Ali dkk jadi sorotan. Makanya mulai hari ini pembenahan harus dilakukan.

“Maklum lah, mereka kan lama tidak main karena pandemi virus corona atau Covid-19. Ball Feeling anak-anak juga hilang karena tadi itu, fisiknya menurun, jadi butuh ditingkatkan lagi,” papar Putut kepada awak media.

Ia menerangkan, persiapan yang dilaksanakan Si Biru Langit (julukan lain Perserang) jelang Liga 2 Indonesia sekarang sebenarnya sangat mepet. Pihaknya hanya memiliki waktu kurang lebih satu bulan. Sehingga pada minggu pertama dicanangkan perbaikan fisik, pekan kedua melatih teknik, minggu ketiga taktik dan terakhir ujicoba untuk menghadapi kompetisi.

“Untuk penggawa sendiri, kami tidak ada seleksi lagi. Ada 13 pemain yang dipertahankan Tb Saprudin, Idang Novriza Ali, Fandy Edi, Idris Afandi, Nasho Ikhul Ibad, Abrori Alfian Zein, Asry Ibrahim, M. Ajid Saputra, Jechson Felix Gu Tiwu, Yogi Syaiful Rizal, Ahmad Afif, Ivan Julyandhi dan Ervin Rianto. Sisanya nanti manajemen yang mencarinya,” ucapnya.

Hanya saja, dia menginginkan pesepakbola di posisi tengah yang ditinggalkan Wadil, Ridwan dan Sumarna. “Ya posisi tengah dan penyerang,” tuturnya.(ar/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *