OlahragaUtama

Persita Akhiri Piala Menpora 2021 dengan Hasil Imbang


SLEMAN,jejakbanten.com – Persita Tangerang menelan pil pahit di ajang kompetisi pra musim 2021 bertajuk ‘Piala Menpora’. Bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Pendekar Cisadane tanpa meraih satu kemenangan pun.

Di laga pamungkas Grup D menghadapi Bali United pada Jumat (2/4/2021) lalu, La Viola (julukan lain Persita) hanya bermain imbang 1-1. Sebelumnya dibungkam Persiraja 1-3 dan Persib Bandung 1-3.

Meski demikian, Pelatih Persita, Widodo Cahyono Putro tidak mempermasalahkannya. Malahan, ia menyebut timnya bermain dengan baik di duel terakhir.

“Terima kasih buat pemain yang jelas. Memang di dua pertandingan sebelumya, kami selalu mencari-cari posisi terbaik. Karena kita kan persiapannya sangat mepet dan tentunya banyak penggawa yang baru datang. Jadi perlu proses,” tuturnya.

Setelah memastikan diri tidak lolos ke babak selanjutnya di Piala Menpora 2021, Si Ungu (julukan lain Persita) langsung kembali ke Tangerang pada Sabtu (3/4/2021) pagi dengan mengendarai bus. Lalu akan menjalani masa libur sebelum kembali berkumpul.

“Ya tentunya ada beberapa hari nanti akan saya liburkan dulu sembari menunggu bagaimana keputusan atau kelanjutan dari liga berikutnya,” tutup Widodo.(ar/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *