PolitikUtama

PPP Kota Tangerang Ditarget 7 Kursi Pada Pileg 2024

TANGERANG,jejakbanten.com – Pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Tangerang diberikan target tinggi. Yaitu tujuh kursi di parlemen.

Hal ini disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Banten Subadri Ushuludin, saat sambutan di acara Musyawarah Cabang (Muscab) VI PPP Kota Tangerang di aula Hotel Narita, Jalan KH Hasyim Ashari No 63 -65, Cipondoh, Minggu (24/10/2021).

Subadri mengatakan, di DPRD Kota Tangerang periode sekarang, PPP gabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN) untuk jadi satu fraksi karena hanya memiliki tiga kursi di legislatif. Syarat untuk memiliki fraksi sendiri minimal memiliki keterwakilan empat anggota dewan.

“Nah, ke depan harus fraksi sendiri dan minimal tujuh kursi ya teman-teman,” papar Subadri.

Ia memiliki keyakinan, PPP Kota Tangerang bisa mewujudkannya dan memohon dukungan dari Walikota Tangerang Arief R Wismanyah untuk membantu agar partai berlambang Ka’bah bisa sejajar dengan partai pemenang lainnya.

Walikota Tangerang, Arief R Wismanyah menyatakan kesiapannya dan ingin PPP turut mengawal pembangunan di Kota Tangerang maupun Indonesia.

“Saya ingin PPP bersinergi dengan pemerintah daerah di Kota Tangerang maupun Indonesia guna kemajuan bersama,” tuturnya.

Turut hadir pada agenda tersebut Ketua Dewan Pertimbangan DPP PPP Muhamad Mardiono, Ketua Dewan Kehormatan DPP PPP Zakarsih Noor, Ketua Pemenangan Dapil DPP PPP Fitri Gayo.

Lalu ada Anggota DPR RI Fraksi PPP Iif Miftahul Choiri, Sekretaris DPW PPP Banten Iskandar, Bendahara DPW PPP Banten Achmad Fauzi, Walikota Tangerang Arief R Wismansyah dan Ketua DPC PPP Kota Tangerang Yati Rohayati.(ar/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *