Daerah

Syafrudin Janjikan Pembangunan di Tengah Pandemi

SERANG, jejakbanten.com – Walikota Serang Syafrudin tetap menjanjikan pembangunan meski di tengah pandemi Covid-19. Hal itu terungkap saat dirinya membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kota Serang tingkat Kecamatan Cipocok Jaya, Selasa (19/01/2021).

Dikatakan Syafrudin, pihaknya meminta dalam agenda itu, untuk memproritaskan bahwa anspirasi masyarakat didahulukan. Seperti kemiskinan, rumah tidak layak huni (Rutilahu) serta pembangunan-pembangunan infrastruktur.

“Utamakan anspirasi masyarakat seperti kemiskinan, Rutilahu dan pembangunan infrastruktur,” kata pria yang kerap disapa Kang Syaf itu.

Sedangkan untuk realisasinya, lanjut Kang Syaf, sekalipun sedang keadaan pandemi Covid-19, tentu pembangunan tidak akan berhenti.

“Realisasinya itu sesuai skala proritas. Ada juga program mendesak, yang mendesak ini akan diutamakan oleh camat, nanti dituangkan dalam hasil musrenbang,” sambungnya. (tupim/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *