DaerahPendidikanUtama

Vaksinasi Siswa Kota Serang Ditarget Rampung Desember

SERANG, jejakbanten.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang, targetkan vaksinasi selesai pada bulan Desember.

Wali Kota Serang Syafrudin kembali meninjau pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 5 Kota Serang.

“Diketahui, vaksinasi tingkat SMP sudah dilakukan ditiga sekolah. Diantaranya, SMPN 1 Kota Serang, SMPN 7 Kota Serang dan sekarang SMPN 5 Kota Serang,” terang Wali Kota Serang, Syafrudin saat monitoring pelaksanaan vaksinasi siswa, Rabu (25/8/2021).

Ungkap Wali Kota Serang Syafrudin, vaksinasi ini merupakan salah satu tugas Pemerintah Kota Serang baik anak sekolah maupun masyarakat semua. Adapun capaian pelaksanaan vaksinasi yang sudah dilakukan di Kota Serang sudah mencapai 57 persen.

“InsyaAllah sampai Desember 100 persen vaksinasi dan semua sekolahan dari tingkat SD dan SMP akan dilakukan vaksinasi. Hari ini target SMPN 5 Kota Serang ini 300 orang,” imbuhnya.

Kata Ia, adapun untuk respon wali murid, itu 90 persen baik. Akan tetapi, ada 10 persen masih menunggu respon yang lain. Sedangkan untuk persiapan sekolah tatap muka, Pemerintah Kota Serang sudah siap dan tidak harus menunggu vaksinasi karena sesuai Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri yang level 1 sampai 3 itu bisa melakukan sekolah tatap muka.”Vaksin berjalan, akan tetapi dewan guru harus sudah di vaksin semua,” pungkasnya. (fj/yd/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *