Jelang Lanjutan Liga I, Persita Tangerang Jalani Tes Swab
KELAPA DUA,jejakbanten.com – Kompetisi Liga I Indonesia akan segera dilanjutkan kembali pada bulan Oktober. Sebelum diputar, PT Liga Indonesia Baru (LIB) memberikan syarat ketat untuk tim.
Di mana salah satunya adalah mewajibkan untuk seluruh komponen klub menjalani tes swab sebagai antisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19.
Hal inilah yang dilakukan pasukan Pendekar Cisadane. Mulai dari pemain, ofisial, pelatih, dan official. Mereka menjalani tes swab pada Senin (29/9/2020) di kawasan Stadion Sport Center, Kepala Dua, Kabupaten Tangerang.
Dokter Tim Persita, Agung Santosa menyebut bahwa tes sekarang adalah bagian dari protokol kesehatan yang memang sudah ditentukan sejak awal. Sebelum tes yang diakomodir oleh LIB ini, La Viola sudah melakukan satu kali tes swab mandiri setelah skuat berkumpul usai break pandemi.
“Hari ini semua berjalan lancar, alhamdulillah. Tes juga berjalan sesuai waktu yang ditentukan. Hasilnya nanti akan kita dapatkan dari vendor itu maksimal 1×24 jam. Semoga semua hasilnya negatif dan seluruh tim Persita dalam kondisi sehat,” ujar Agung.
Tak cuma pemain tim senior Persita, beberapa pemain Persita U-20 pun turut diperiksa. Termasuk Pelatih Kepala Persita U-20, Luis Durrant.
“Tentu protokol kesehatan tidak berhenti di tes swab saja. Setelah ini, yang terpenting adalah menjaga rutinitas protokol kesehatan. Menjadikan rutinitas kesehatan itu sebagai kebiasaan setiap hari. Cuci tangan, pakai masker, jaga jarak, itulah yang terpenting,” tambahnya.(ar/jb)