Meski Pandemi, SDN Umbul Kapuk Taktakan Tak Henti Berprestasi
SERANG, jejakbanten.com – Meski di tengah pandemi Covid-19, Sekolah Dasar Negeri (SDN) Umbul Kapuk Kelurahan Panggung Jati, Kecamatan Taktakan Kota Serang terus menorehkan berbagai prestasi. Terbaru, siswanya berprestasi di bidang sains, seni hingga bidang olahraga.
Kepala SDN Umbul Kapuk, Ati Rahmawati mengatakan, jika biasanya siswa-siswinya berprestasi di bidang olahraga, kali ini berhasil unjuk gigi di bidang sains pada Kompetisi Sains Nasional (KSN).
“Selain pada KSN, alhamdulillah pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional dan Kompetisi Olahraga Nasional (KOSN) pada tingkat kecamatan siswa mampu bersaing dan meraih prestasi,” bebernya, Jumat (11/6/2021).
Kata dia, hal ini tentu tidak luput dari peranan guru dan pelatih sebagai pembimbing yang selalu ekstra melatih peserta didiknya.
“Guru selalu memberikan motivasi dan dukungan penuh kepada muridnya yang akan mengikuti lomba agar tetap semangat,” ujarnya.
Kata dia, meski pun di tengah masa pandemi pihaknya tidak pernah lelah untuk selalu melatih siswa yang akan ikut lomba.
“Di masa pandemi latihan tetap dilakukan, hanya saja tidak setiap hari agar memiliki persiapan yang baik,” ucapnya.
Ia menjelaskan, ada sebelas mata lomba yang diikuti, hanya satu mata lomba yang tidak diikuti yakni cabang olahraga karate.
“Pada bidang olahraga yang diikuti hanya pencak silat dan meraih juara harapan satu,” imbuhnya.
Pihaknya berharap semoga pandemi segera berakhir, agar kedepan bisa lebih maksimal lagi dalam meraih prestasi. “Ya semoga pandemi bisa segera berakhir supaya semua kegiatan bisa berlangsung maksimal,” tutupnya. (opk/bs/jb)