DaerahUtama

Pemkot Serang Akan Promosi Mutasi 900 ASN

SERANG, jejakbanten.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang akan mengadakan rotasi pejabat. Tak tanggung-tanggung, sebanyak 900 pegawai akan dirotasi.Asda I Bidang Pemerintahan Kota Serang, Anthon Gunawan mengatakan, terkait perlengkapan administrasi untuk rotasi pegawai sudah selesai, hingga persiapan dari BKPSDM dan Kominfo juga sudah siap.”Semuanya sudah siap, cuma masalah waktunya kapan itu belum tahu. Karena saya juga belum dapat undangan sampai sore ini,” katanya, Kamis (21/1/2021). Ia mengatakan, pejabat tertinggi yang akan dirotasi nanti yakni eselon lllA. Jika dalam ruang lingkup Sekda itu merupakan Kepala Bagian, sementara jika untuk lingkup dinas setara dengan Sekdis.”Untuk golongan 3B kurang lebih hampir sama Nanti otomatis eselon 3B naik ke 3A, nanti eselon 4A naik ke 3B,” ujarnya. Sehubungan dengan itu, kata dia, teknis pelantikan sudah disiapkan oleh Diskominfo, yang akan ada penyerahan secara simbolis dan secara online.”Untuk teknisnya ada yang dilokasi. Nanti siapa yang disumpah kalau tidak ada yang dilokasi?” ungkapnya. (ayg/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *