DaerahUtama

Subadri Peringati Haul Syeikh Abdul Qodir Al-Jaelani Bareng Warga Cimuncang

SERANG,jejakbanten.com – Wakil Walikota Serang Subadri Ushulidin peringati Haul Syeikh Abdul Qodir Al-Jaelani bersama warga lingkungan Tanggul RW 12, Kelurahan Cimuncang, Kecamatan Serang, Kota Serang, pada Selasa (30/11/2021). Acara berlangsung di Masjid Jami Al-Ittihad.

Hadir pada agenda itu Lurah Cimuncang, Ketua Pelaksana Perayaan Hari Besar Islam (PHBI) Kelurahan Cimuncang Ali Sholihin, Pelaksana Tugas (Plt) Dewan Kehormatan Masjid (DKM) Jami Al-Ittihad, Ustadz H Abdul Majial, Ketua RW 12 Aas Hasuri R dan Ustadz Khoirul Umam Al Hudri.

Subadri mengatakan, pertama-tama mengucapkan rasa syukur sampai detik ini masih diberi kesehatan dan bisa berkumpul seperti sekarang.

“Kedua, saya berpesan kepada pak lurah setempat, agar Ketua Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) di lingkungan Tanggul ini jangan diganti. Keduanya terlihat kompak, selalu terjun ke masyarakat. Buktinya banyak kegiatan seperti yang kita lihat, sangat bermanfaat untuk warga,” paparnya.

“Intruksi saya nih sebagai Wakil Walikota Serang. Jangan diganti, kalau Surat Keputusan (SK) nya habis, udah diperpanjang terus,” jelasnya.

Selain menggelar tabligh akbar, diketahui Subadri terkesima karena agenda lainnya yang dilangsungkan panitia. Diantaranya ada santunan khitanan masal yang diikuti puluhan orang dari berbagai wilayah di Provinsi Banten. Lalu ada dua orang muallaf yang ingin masuk agama Islam. Keduanya mengucapkan kedua kalimat syahadat dibimbing oleh ustadz dan didampingi oleh dirinya.

“Alhamdulillah keduanya sudah kembali menuju jalan Ka’bah,” tutur pria yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tersebut.(ar/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *