DaerahUtama

Hadir di STAI Darul Qalam Tangerang, Airin Beri Motivasi Mahasiswa

TANGERANG,jejakbanten.com – Mantan Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) dua periode, Airin Rachmi Diany mengajak anak muda dan mahasiswa terus semangat belajar, mengasah kemampuan dan meningkatkan potensi diri. Ia meminta para pemuda untuk hadir bermanfaat untuk masyarakat.

Demikian seperti disampaikannya saat memenuhi undangan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Darul Qalam, Tangerang, Kabupaten Tangerang, Minggu (23/10/2022). Acara bertajuk Seminar Nasional tersebut bertema ‘Dialog Strategis Peran Para Pemuda dalam Meningkatkan Potensi Diri Menuju Bangsa yang Tangguh’.

“Menjadi pemuda dan mahasiswa adalah momentum dan kesempatan emas untuk bisa terus mengasah kemampuan dan meningkatkan potensi diri. Maka saran saya, harus aktif, baik di internal kampus maupun di luar kampus. Betul-betul dimanfaatkan untuk latihan dan menempa diri menjadi pemimpin di bidangnya masing-masing,” tegasnya.

Pantauan awak media, kehadiran Airin disambut antusias ratusan mahasiswa dan dosen STAI Darul Qalam Tangerang. Dia pun membagikan kiat-kiat dan pengalamannya ketika dirinya mendapat amah menjadi Walikota Tangsel selama sepuluh tahun.

Airin bercerita pada saat awal menjadi Walikota Tangsel, banyak sekolah negeri yang masih memungut uang pangkal. Sementara saat  berkampanye di tahap pencalonan, mengaku menyerap berbagai aspirasi, termasuk soal uang pangkal masuk sekolah. 

Maka saat terpilih menjadi walikota Tangsel, menggratiskan uang pangkal masuk sekolah. “Maka saya membangun selama lima tahun. Jadi penting sekali untuk temen-temen mahasiswa melakukan pemetaan terlebih dahulu sebelum mengambil keputusan, baik itu pribadi maupun saat memimpin organisasi,” ungkapnya.

Wanita yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Pengurus Provinsi Taekwondo Indonesia (Pengprov TI) Banten ini meminta para mahasiswa untuk berani memanfaatkan kesempatan di masa muda. Menurutnya, setiap kesempatan harus dimanfaatkan dengan sebaik mungkin, tidak boleh ada yang terlewat, apalagi pada saat terjun dalam dunia pengabdian kepada masyarakat, harus memberikan yang terbaik.

“Sebagai kepala daerah, misalnya, tentu dibatasi waktu, hanya lima tahun dan paling lama sepuluh tahun jika terpilih kembali. Sehingga program dan kegiatan, saya lakukan pemetaan baik itu bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur sosial dan budaya,” ujarnya.

Dengan anggaran yang terbatas, Pemkot Tangsel di bawah kepemimpinannya, melakukan berbagai ikhtiar memberikan yang terbaik untuk warga. “Alhamdulillah dengan niat dan kerja keras serta kolaborasi berbagai pihak, saya optimis apa yang kita cita-cita bisa terwujud,” tuturnya.

Dirinya pun mengajak mahasiswa di STAI Darul Qalam untuk mulai membiasakan diri terjun dan aktif bersama warga. Sebab menurutnya, apapun jurusan pada saat studi di kampus, pada akhirnya akan kembali menjadi bagian masyarakat.

“Mari mulai terjun dan membaur bersama masyarakat. Buat kegiatan bersama, lalu belajar menjadi pemimpin di setiap tingkatan baik komunitas anak muda atau di lingkungan desa. Saya yakin dengan kesadaran dan partisipasi anak muda yang tinggi, Provinsi Banten akan lebih maju,” pungkasnya.(ar/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *