DaerahUtama

Tinjau Lokasi Bencana Alam, Subadri Minta OPD Terkait Segera Cari Solusi

SERANG – Pasca diguyur hujan selama semalaman, Wakil Walikota Serang Subadri Ushuludin langsung meninjau beberapa lokasi di Kota Serang yang terdampak tanah longsor dan banjir pada Selasa (14/9/2021).

Daerah pertama yang dikunjungi  adalah lingkungan Cigengge, Kecamatan Taktakan yang terkena longsor pada pagi tadi. Kemudian, pihak instansi memberikan bantuan berupa sembako kepada korban longsor.

Lalu ditempat kedua yakni lingkungan Lebak, Kecamatan Cipocok Jaya yang terkena bencana alam banjir.

Sama seperti di tempat pertama, kader Partai Ka’bah ini langsung memberikan respon cepat dengan menyerahkan sokongan sembako dan perlengkapan dapur kepada para korban.

Subadri pun meminta kepada pihak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, segera menggelar pertemuan. Tujuannya untuk mencari solusi atas kejadian longsor serta banjir yang terjadi. Pasalnya, musibah itu kerap terjadi di permukiman warga di kawasan tersebut.

“Semoga bisa dicarikan solusi terbaik dan kedatangan saya untuk silaturahmi dan berusaha meringankan beban mereka. Mudah-mudahan, sedikit sumbangan yang disampaikan bisa membantu para korban,” harapnya.(net/ar/jb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *