Dua Tenaga Medis RSDP Serang Dipastikan Terjangkit Virus Corona
SERANG,jejakbanten.com – Dua petugas tenaga kesehatan (Nakes) yang bertugas di Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Dradjat Prawiranegara (RSDP) Serang dipastikan tepapar virus corona atau Covid-19. Hal ini disampaikan Humas RSDP Serang, Khoirul Anam.
Anam menceritakan, dua petugas terjangkit Covid-19 karena ada pasien yang dirujuk dari Puskesmas Tirtayasa pada 28 Mei 2020 lalu tidak jujur.
“Kronologisnya, ada pasien rujukan dari Puskesmas Tirtayasa karena kecelakaan. Waktu ditanya apakah ada kontak dengan zona merah bilangnya enggak, makanya dimasukan ke IGD,” ujar Anam, Minggu (14/6/2020).
Namun saat ditangani di IGD, salah seorang saudaranya menyampaikan jika pasien tersebut terkonfirmasi positif virus corona berdasarkan hasil swab PCR yang dilakukan Puskesmas Penjaringan, Jakarta.
Sekarang, dia menuturkan, salah seorang nakes Sedang menjalani isolasi RSDP Serang dan yang satunya lagi menjalani isolasi mandiri di rumahnya. “Dua-duanya tidak mengalami gejala apa-apa atau positif Covid-19 tanpa gejala. Untuk yang ada kontak dengan dua nakes dilakukan tracking dan hasilnya negatif. Sekarang sudah dijadwalkan untuk rapid test semua nakes,” jelasnya.(ar/jb)